Pasteurisasi Susu
Pasteurisasi, yaitu proses
pemanasan setiap komponen (partikel) dalam susu dengan waktu dan temperatur
tertentu. Adapun proses pasteurisasi ada 2 macam antara lain:
1. Pasteurisasi lama (LTLT= Low
Temperature Long Time) dengan suhu 62,8oC- 65,6oC
selama 30 menit dan didinginkan dengan cepat pada suhu 10 oC.
2. Pasteurisasi sekejap
(HTST= High Temperature Short Time) dengan suhu 85oC – 95oC
selama 1-2 menit dan didinginkan dengan cepat pada suhu 10 oC.
Tujuan dilakukan pasteurisasi yaitu :
a. Untuk membunuh bakteri pathogen, yaitu
bakteri-bakteri yang berbahaya karena dapat menimbulkan penyakit pada manusia (mycobacterium
tubercolosis).
b. Untuk membunuh bacteri tertentu
yaitu dengan mengatur tingginya suhu dan lamanya waktu pasteurisasi.
c. Untuk mengurangi populasi bakteri dalam
bahan susu.
d. Untuk mempertinggi atau
memperpanjang daya simpan bahan.
e. Dapat memberikan atau menimbulkan
cita rasa yang lebih menarik konsumen.
f. Pada pasteurisasi susu,
proses ini dapat menginaktifkan fosfatase dan katalase, yaitu enzim-enzim yang
membuat susu cepat rusak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar